Tempat Beli Buku

by - Februari 15, 2022

Hallo, fellas!

Tulisan ini rapelan #30hbc0922 yang terlewat di hari h. Berhubung aku sedang buntu ide, mau menulis apa. Jadi, aku mau berbagi kepada kalian (yang membaca ini) beberapa tempat beli buku alias toko buku yang sering aku kunjungi.

Aku lebih sering dan suka beli buku melalui marketplace secara online ketimbang datang langsung ke toko buku. Mungkin dalam satu tahun aku pergi ke toko buku offline  hanya dua-tiga kali itu pun nggak selalu pulang bawa buku. Hanya lihat-lihat saja. 

Sebelum aku sebutkan toko buku langgananku. Here some reason, why I choose online store:

1. Harga buku di toko buku online jauh lebih murah daripada toko buku offline. Sebab kalau beli di marketplace lebih sering ada diskon. Lumayan kan ada diskon 10% hingga 25^% kadang bisa lebih kalau ada promo tertentu bisa sampai 90%.

2. Lebih praktis. Sekali masuk ke marketplace bisa ke banyak toko buku online sekaligus. Kalau ke toko buku offline kadang hanya ada di kota-kota tertentu. Terus bisa memilih banyak buku alias tersedia berbagai pilihan buku beragam judul hanya dengan satu kali tekan sambil rebahan.

3. Gratis ongkir. Sambil rebahan, buku masuk ke keranjang belanja, lalu bayar dan pengiriman pun gratis di antar sampai rumah. Ini jadi alasan malas ke toko buku offline, hahaha.

Nah, sekarang aku mau membagikan beberapa toko buku langgananku, tempat aku membeli buku-buku yang memenuhi rak di kamarku.

1. Gramedia.com

Pasti sudah tidak asing kan kalian dengan Gramedia. Yup. Toko buku Gramedia offline juga sudah tersebar di kota-kota besar. Tapi, jarang ada diskon yang se-menggiurkan di toko online-nya. Pilihan bukunya juga banyak, terutama terbitan Gramedia (KPG, Grasindo, Elex Media Komputindo, m&c, BIP)

Aku jarang sih beli di Gramedia.com karena pengirimannya yang dari Jakarta membuat ongkos kirim menjadi mahal. Tapi kalau beli di Gramedia Official di marketplace bisa dapat gratis ongkir, hehe.

Tapi, tahun 2017, saat harbolnas akhir tahun, Gramedia memberikan diskon 50% untuk semua buku dan gratis ongkir ke seluruh wilayah, pembelian melalui Gramedia.com. Sejak saat itu sampai sekarang belum ada event serupa. Ada sih, tapi nggak semua buku dan nggak gratis ongkir.

2. Togamas

Sudah tidak asing kan dengan Togamas? Atau ada di antara kalian yang belum tahu tentang Togamas? Sayang sekali kalau belum tahu.

Jadi, Togamas itu adalah toko buku dengan tagline: diskon seumur hidup. Buku-buku yang dijual di Togamas pasti dapat diskon dari rentang 10%-25% normalnya. Nah, kalau di marketplace diskonnya bisa sampai 30%. Lumayan kan. Normal pun tetap dapat diskon paling nggak 10%.

Nah, sayangnya toko offline Togamas belum menyebar di seluruh kota. Bahkan di Semarang saja nggak ada Togamas. Tapi, jangan khawatir sudah banyak toko offline Togamas yang ada di marketplace. Aku seringnya beli di Togamas Diponegoro Surabaya, Togamas Margorejo Surabaya atau Togamas Kotabaru Jogjakarta.Tergantung buku yang aku cari ada di mana.

Untuk ongkos kirim juga masih terjangkau dan ada gratis ongkir dari marketplace. Oh, ya kadang dapat bonus pembatas buku. Kamu juga bisa request jika buku yang kamu beli ingin diberi sampul sekalian. Gratis. Tapi, aku belum pernah coba sih kalau beli online

3. Mizanstore.com

Sama seperti Gramedia, yang memiliki penerbitan sekaligus toko buku, Mizan pun juga. Tetapi, kalau toko buku offline-nya hanya ada di Jakarta dan setahuku memang tidak seperti Gramedia yang tersebar di kota-kota besar. Eh, ternyata ada di beberapa kota: Jakarta, Bandung, Jogjakarta, Surabaya, Medan. Tenang, ada toko buku online-nya di marketplace dan website Mizanstore.com jadi bisa menjangkau ke berbagai wilayah Indonesia.

Karena ini di bawah naungan penerbit Mizan, jadi kebanyakan buku yang ada di Mizanstore itu terbitan Mizan dkk. Aku sering beli buku anak di Mizanstore. Karena memang banyak sekali buku anak-anak yang diterbitkan oleh Mizan. Dan pastinya di toko online lebih sering ada diskon. Bervariasi dari 10% hingga 90% (saat ada promo khusus). Oh, ya, Mizan juga pernah mengadakan dison besar-besaran saat harbolnas tahun 2020, dengan diskon 50% semua buku. 

4. Mojokstore

Hendak mencari buku-buku yang jarang ada di toko buku besar. Di sinilah kamu bisa menemukannya. Selain memiliki toko buku offline dan online di marketplace, Mojok juga ada penerbitan sendiri: Buku Mojok.

Aku biasanya menemukan buku-buku yang jarang mejeng di rak toko buku besar, ada di sini. Mojok juga ada diskon untuk buku-buku pilihan. Oh, ya, yang spesial dari beli buku di Mojok adalah kamu bakal dapat bonus pembatas buku atau stiker dan lollipop. Manis kan. Beli buku dikasih permen juga.

Aku sudah dua kali beli buku di Mojok. Pembelian pertama maupun kedua sama-sama dapat permen manis. xixi

5. Penerbit Haru, Big Bad Wolf, Patjar Merah

Aku pernah membeli buku di toko buku di atas. Penerbit Haru menjual buku-buku terbitan dari Penerbit Haru, kebanyakan buku tentang self development dan terjemahan dari penulis Korea. Pernah dengar "I Want to Die But I Want Eat Ttoppoki" kan? Nah, itu diterbitkan Penerbit Haru.

Di Big Bad Wolf biasanya aku membeli buku-buku impor. Kalau sebelum pandemi sih, BBW setiap tahun pasti mengadakan bazar buku. Aku pernah ke sana sekali. Saat itu diadakan di ICE BSD tahun 2017/2018 gitu. BBW surganya buku impor dan diskon pastinya. Oh iya, selama pandemi ini bazarnya diselenggarakan online. Kamu bisa mengunjungi di Tokopedia.

Patjar Merah. Siapa yang pernah ke acaranya Patjar Merah? Nah, setiap tahun Patjar Merah mengadakan bazar buku juga namanya Festival Buku Patjar Merah. Bagi Patjar Boekoe jangan khawatir karena Patjar Merah juga mengadakan festivalnya secara online mengingat pandemi. Tahun lalu aku ikutan. Nah, selain bazar buku, Patjar Merah juga mengadakan seminar dan diskusi dengan beragam tema dan narasumber. Asik pokoknya. Kamu bisa mengunjungi di patjarmerah.com

Oh ya, buku yang dijual Patjar Merah juga kebanyakan buku-buku yang jarang mejeng di toko buku besar. Penulis yang jarang kamu dengar, bukunya bisa kamu temukan di sini.

Aku rasanya itu yang bisa aku bagikan ke kalian. Semoga bisa jadi referensi untuk membeli buku sambil rebahan dan praktis. 

Selamat belanja buku ~~


 

You May Also Like

3 komentar

  1. aku juga prefer beli online karena udah pasti murcee, ke gramedia cuma mau cuci mata :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Nah, sekarang justru cuci matanya lewat litbase di twitter atau review bookstagram wkwk

      Hapus
    2. Betuuul. Racun buku dimana-mana

      Hapus